Gandeng BLK, Rutan Batang gelar Pelatihan Montir

Sebanyak 20 Orang Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Batang mendapat kesempatan untuk menimba ilmu tentang perbengkelan sepeda motor.

Pada acara yang dibuka langsung oleh Kepala Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja (DPMPTSP dan Naker) Kabupaten Batang pada senin (06/03/17) tersebut dihadiri oleh Karutan Batang beserta Jajaran Strukturalnya.

Menurut Karutan Batang, Moh. Ilham Agung Setyawan, dalam sambutannya menyatakan bahwa program pelatihan yang direncanakan berlangsung selama 36 hari ini merupakan salah satu upaya untuk membina wbp agar dapat menjadi manusia mandiri. “ keberhasilan program pembinaan bagi wbp setidaknya bertumpu pada tiga komponen, yaitu Petugas, WBP dan lingkungan masyarakat. Dan program ini terselenggara karena peran aktif serta dukungan masyarakat yang dalam hal ini adalah pemerintah daerah kabupaten batang melalui UPTD Balai Latihan Kerja”

Karutan Batang juga mengapresiasi Pemerintah Daerah Kabupaten Batang yang dalam hal ini Dinas DPMPTSP dan Naker selaku instansi yang membawahi UPTD Balai Latihan Kerja yang begitu responsif terhadap proposal yang diajukan dari Rutan Batang untuk mengadakan kerja sama dalam membina warga Binaan. “kami dari Rutan Batang sangat berterima kasih kepada Pemerintah Daerah yang quick respon terhadap kebutuhan kami” demikian ungkap Karutan kepada Kepala Dinas DPMPTSP dan Naker usai membuka gelaran

acara pelatihan tersebut.